Y-browser adalah salah satu file manager dan explorer untuk Nokia S60 v3 Symbian Smartphone yang gratis didownload (alias freeware).
Y-browser, seperti file manager dan explorer untuk Nokia S60 v3 Symbian Smartphone lainnya digunakan untuk mengorganisir file. Kelebihannya menurut saya selain gratis adalah mendukung bahasa Indonesia. Fungsi-fungsi standar lain yang terdapat didalamnya adalah plug-in text, file kompresi .zip, dan lain-lain. Bisa juga menampilkan orientasi layar secara landscape, dan terdapat shortcut langsung menuju kotak masuk pesan sehingga mudah untuk mengambil file data yang masuk lewat jalur bluetooth.
NB: untuk menggunakan bahasa Indonesia, pilih hanya bahasa Indonesia pada saat proses instalasi. Jika juga memilih bahasa yang lain, ada kemungkinan akan tidak digunakan bahasa Indonesia pada interfacenya dan tidak ada menu untuk mengganti bahasa.
Jika ingin mencoba/menggunakan, klik disini untuk download...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Tinggalkan komentar anda mengenai artikel diatas, trims..