Ultimate Windows Tweaker adalah salah satu tool tweaker/tool optimalisasi yang termasuk freeware (untuk penggunaan pribadi) untuk semua versi windows bahkan Windows 7 yang versi finalnya belum realease untuk umum. Dibuat oleh Ramesh Kumar untuk The Windows Club.
Tool ini hanya untuk tweaking saja, tidak membawa tool lain sebagaimana software lain yang sejenis, oleh karena itu kapasitasnya sangat kecil, tidak sampai 500 kb.
Dilihat dari pilihan tweak-nya, cukup lengkap…. hampir seperti tool tweak pada software Windows 7 Manager dari Yamicsoft yang berbayar. Hanya saja tidak dilengkapi dokumentasi help/bantuan yang biasanya berupa sejenis info popup yang otomatis muncul ketika meletakkan cursor pada salah satu menu tweaking. Oleh karena itu sebaiknya digunakan oleh orang yang setidaknya pernah menggunakan software sejenis sehingga sedikit banyak tahu istilah-istilah yang biasa digunakan, agar tidak terjadi kesalahan setting yang mengakibatkan berkurangnya performa dari windows anda.
Garis besar menu yang terdapat pada freeware ini yaitu: system information, personalization, user account & UAC, system performance, security setting, network tweaks, internet explorer, dan additional tweaks.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Tinggalkan komentar anda mengenai artikel diatas, trims..