Setelah dilihat-lihat lebih jauh… ternyata Picasa bisa men-generate poster dari gambar yang sudah ada di hardisk tetapi memotong-motongnya menjadi banyak bagian. Trus disatukan secara manual sehingga menjadi sebuah poster
Langkah-langkahnya secara lebih jelas bisa dilihat melalui gambar beserta keterangannya berikut ini.
Ada menu “buat poster” jika menggunakan interface berbahasa Indonesia. Klik sehingga memunculkan window menu dialog yang berisikan pilihan bagaimana poster dibentuk.
Pilihlah ukuran poster yang diinginkan dan ukuran kertas untuk mencetak poster. Nanti gambar yang dibuat poster akan secara otomatis dipecah menjadi kepingan-kepingan kecil (seperti screenshot dibawah) setelah menekan tombol OK, yang akan disusun seperti menyusun puzzle ketika telah dicetak.
Setelah terpecah menjadi banyak gambar, cetak dan kemudian disusun sesuai urutannya.
Jadilah poster dengan cepat dan instan, dari puzzle gambar yang dicetak tadi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Tinggalkan komentar anda mengenai artikel diatas, trims..